Cara Membuat Nasi Lemak Khas Riau

Hallo Teman ! Apa kabar ? Bagi Kebanyakan masyarakat Indonesia terutama penggemar masakan khas nusantara menyukai makanan yang memiliki rasa gurih dan pedas, nah kali ini kita akan membahas salah satu masakan khas nusantara yang memiliki rasa gurih yaitu Nasi Lemak Khas Riau. Istilah lemak dalam bahasa melayu merujuk kepada rasa dan tekstur gurih yang dihasilkan oleh santan kelapa. Ingin tau lebih lanjut ? ini dia resepnyaCara Membuat Nasi Lemak Khas Riau
Bahan :
1 kg beras cuci bersih
700 ml santan kelapa
8 butir bawang merah, iris tipis lalu goreng
3 siung bawang putih, iris tipis lalu goreng
3 sdm minyak goreng untuk menumis

Bumbu yang dihaluskan :
8 butir bawang merah
4 siung bawang putih

Bahan tambahan :
3 lembar daun salam
2 batang serai, geprek/memarkan
5 buahcengkeh
5 buah kapulaga
2 buah pekak
1 sdm garam
½ sdt kaldu bubuk (jika suka)

Cara Membuat:
  1. Kukus beras hingga setengah matang
  2. Sambil mengukus beras, tumis bumbu yang dihaluskan tambahkan daun salam, serai, cengkeh, kapulaga dan pekak sampai harum
  3. Tuangkan santan masak sampai mendidih
  4. Masukkan beras yang sudah dikukus, tambahkan bawang merah dan bawang putih goreng. Masak sampai santan habis lalu angkat
  5. Kukus beras yang sudah dibumbui sampai matang
  6. Angkat dan sajikan
Itu adalah resep sederhana membuat nasi lemak khas riau, nasi lemak ini biasanya disajikan dengan ayam goreng, telur, teri lado mudo, timun dan sambal. Mudah kan ? selamat mencoba dirumah !

0 Response to "Cara Membuat Nasi Lemak Khas Riau"

Post a Comment